-->

PENGARUH LEVEL DEKANTER SAWIT DALAM RANSUM TERHADAP KECERNAAN BAHAN KERING, BAHAN ORGANIK DAN SERAT KASAR PADA TERNAK KAMBING PERANAKAN ETAWA

PENGARUH LEVEL DEKANTER SAWIT DALAM RANSUM TERHADAP KECERNAAN BAHAN KERING, BAHAN ORGANIK DAN SERAT KASAR PADA TERNAK KAMBING PERANAKAN ETAWA





          RINGKASAN

         Dekanter sawit merupakan salah satu bahan pakan alternatif yang dapat dimanfaatkan sebagai bahan pakan ternak. Dekanter sawit sangat potensial digunakan sebagai bahan pakan karena limbah ini diproduksi setiap hari. Penelitian ini bertujuan  untuk mengetahui pengaruh level dekanter sawit didalam ransum terhadap kecernaan bahan kering, bahan organik dan serat kasar pada kambing peranakan etawa. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah Bujur Sangkar Latin (BSL) 4x4 dengan 4 perlakuan dan 4 ulangan. Perlakuan A= 0% Dekanter Sawit dan 100% hijauan, B = 33% Dekanter Sawit dan 67% hijauan, C = 67% Dekanter Sawit dan 33% hijauan dan D = 100% Dekanter Sawit dan 0% hijauan. Data diolah dengan menggunakan analisis ragam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kecernaan bahan kering, bahan organik dan serat kasar pada perlakuan A B C dan D tidak berpengaruh nyata (P>0,05). Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa dekanter sawit dapat digunakan dalam ransum ternak, namun dilihat dari nilai kecernaan yang terbaik diperoleh pada perlakuan C dengan menggunakan 67% dekanter sawit dan 33% hijauan.
Kata Kunci      : : Kecernaan bahan kering, bahan organik, serat kasar, dekanter sawit, kambing peranakan etawa
Keterangan        : 1). Pembimbing Utama
                            2). Pembimbing Pendamping


THE EFFECT OF PALMDECANTER LEVEL IN THE RATION OF
THE DRY MATTER, ORGANIC MATTER AND CRUDE
FIBER OF ETAWA CROSS BREED GOAT

Presented By
Indah Permata Sari (E10012069), Under The Guidance:
Dr.Ir.H.M.Afdal, MSc.,MPhil1)  and Ir.Darlis, MSc., PhD2)



ABSTRACT
               Decanter palm is one of alternative feed ingredients that can be used as animal feed. Oil decanter are potentially used as feed material for this waste is produced every day. This study aims to determine the effect of oil decanter level in the ration dry matter, organic matter and crude fiber etawa crossbreed goats. The experimental design was latin square 4x4 with 4 treatments and 4 replications. The treatments were A= 0% palm decanter + 100% forage B= 33% palm decanter + 67% forage C= 67% palm decanter + 33% forage D=100% palm decanter + 0% forage. Data were processed using analysis of variance. The treatments was no significantly different (P > 0,05) on dry matter,organic matter, and crude fiber digestibility. It can be concluded that palm decanter can be used up in the ration, but seen from the best digestibility values ​​obtained in treatment C by using a decanter 67% oil and 33% forage.


Keywords: digestibility of dry matter, organic matter, crude fiber, oil decanter, etawa cross breed
Description: 1).Top Advisors
        2).Supervising Companion


PENDAHULUAN
Dekanter sawit merupakan salah satu bahan pakan alternatif yang dapat dimanfaatkan sebagai pakan ternak. Menurut Sianipar et al (1995), dekanter sawitsangat potensial untuk digunakan sebagai pakan ternak karena limbah ini diproduksi setiap hari sebanyak 6-11 ton (bahan segar) per unit pabrik kelapa sawit dan memiliki kandungan gizi (Protein Kasar (PK) 15%, DE 2,7 Mkall/kg). Sedangkan kandungan nutrisi dekanter sawit berdasarkan hasil analisis Afdal et al (2013) memiliki kadar Bahan Kering 26.7±7.6 Bahan Organik 60±3.6 Protein Kasar 117±2.1 Serat Kasar 28.0±5,7.
Namun, menurut Utomo dan Widjaja  (2001), kelemahan dekanter sawit untuk pakan adalah tidak tahan lama disimpan. Hal ini karena dekanter sawit masih mengandung 1,50% CPO, sehingga akan mudah menjadi tengik bila dibiarkan ditempat terbuka serta mudah ditumbuhi kapang. Untuk mengatasi permasalahan ini digunakan penambahan bahan antioksidan alami yang dapat menghambat terjadinya ketengikan (rancidity), antioksidan alami yang digunakan berupa kayu manis. Sejauh ini belum diketahui berapa proporsi pemberian dekanter sawit yang disarankan secara ilmiah sebagai pakan ternak kambing peranakan etawa. Oleh sebab itu dilakukanlah penelitian mengenai pengaruh pemberian level dekanter sawit dalam ransum terhadap kecernaan bahan kering, bahan organik dan serat kasar secara in vivo pada ternak kambing peranakan etawa.
........


Download Dokumen ini dengan klik DISINI ....

0 Response to "PENGARUH LEVEL DEKANTER SAWIT DALAM RANSUM TERHADAP KECERNAAN BAHAN KERING, BAHAN ORGANIK DAN SERAT KASAR PADA TERNAK KAMBING PERANAKAN ETAWA"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel