Cara Daftar UC News dan Mendapatkan Dollar Updated!
Cara Daftar UC news:
1. Pergi ke situs UC News
2. Isi formulir pendaftaran mulai dari alamat email, passworddan masukkan password ulang. untuk kode undangan Masukkan kode berikut 4ef808
3. Isi captcha verifikasi
4. Beri centang pada saya setuju dengan syarat dan ketentuan
5. Lalu kirim
6. Kamu akan dikirimi emal verifikasi akun
7. Klik tautan Verifikasi pada pesan email tadi
8. Login dg email dan password yang tadi kamu daftarkan
9. Setelah berhasil login, sekarang waktunya untuk edit informasi profil kamu.
10. Pilih jenis akun Anda:
- Akun Pribadi: Diperuntukkan bagi We-media perseorangan, para figure pembentuk opini atau sekedar penulis yang senang berbagi pikiran dan kompetensi profesionalnya dalam menulis.
- Akun Perusahaan: Diperuntukkan bagi grup atau perusahaan yang berkomitmen untuk menciptakan konten dan membagikan gagasan-gagasannya.
11. Tambahkan Informasi.
- Untuk akun personal: nama akun, kategori, nama operator, nomor KTP, nomor Tlp/HP, situs pribadi*.
- Untuk akun perusahaan: nama akun, kategori, nama operator, nomor KTP, nomor Tlp/HP, nomor izin usaha dan situs perusahaan.
TIPS
Tolong untuk mengisi informasi pribadi yang sesuai, agar mudah di terima. karena sekarang pihak UC News mulai memberi persyaratan yg ketat agar terhindar dari spam.
Pemberitahuan: Jika anda memiliki website sendiri untuk RSS, silahkan menawarkan alamat website anda dengan http: // atau https: // ; Website, nomor pajak layanan merupakan pilihan opsional di akun pribadi, anda dapat menambahkan informasi tersebut kedepannya.
Pihak UC News akan meninjau ulang informasi akun Anda dalam waktu 48 jam. Anda akan menerima email konfirmasi setelah berhasil terdaftar.
Cara Monetisasi (Mendapatkan Dollar)
Pendaftaran untuk Bonus Akun Baru
persyaratan:
a. Akun baru yang terdaftar selama 7 hari.
b. Telah mempublikasikan setidaknya 1 artikel.
c. Setidaknya 1 artikel mencapai 1000 kali kunjungan halaman.
Langkah - langkah:
1. Masuk ke dalam platform: http://wm.ucweb.com/
2. Anda akan melihat tampilan "Bonus Pengguna Baru" di halaman depan akun baru. Klik tampilan tersebut. (lihat gambar dibawah)
3. Baca penjelasan mengenai penghargaan spesial untuk akun baru yang terdaftar. Jika kamu menyetujui persyaratan yang tertera, klik "DAFTAR".
4. Anda akan menerima pemberitahuan jika pendaftaran akun baru telah berhasil. Anda juga dapat melihat pemberitahuan tersebut di "PESAN".
5. Anda akan menerima bonus tersebut hanya jika anda memenuhi semua persyaratan yang berlaku.
Pendaftaran Monetisasi Iklan
Persyaratan:
a. Terdaftar lebih dari 7 hari
b. Telah mempublikasikan setidaknya 1 artikel
c. Setidaknya 1 artikel mencapai 2000 kunjungan halaman
Langkah - langkah:
1. Masuk ke dalam platform: http://wm.ucweb.com/
2. Klik "SALDO" di halaman depan (HOME)
3. Klik "MONETISASI IKLAN" yang terdapat di ujung kanan atas papan data.
4) Baca penjelasan serta syarat dan ketentuan yang tertera. Tandai persetujuan jika anda menyetujui persyaratan tersebut, kemudian klik "KIRIM"
5) Jika anda telah memenuhi semua persyaratan, anda akan menerima pemberitahuan bahwa pendaftaran Anda berhasil.
UC News menyarankan Anda untuk menggunakan Payoneer untuk biaya transfer yang lebih murah. Baca lebih lanjut mengenai Payoneer disini: https://www.payoneer.com/en/
Cara Menulis Artikel?
Setelah masuk ke akun Anda, Anda dapat menulis konten multimedia dengan editor di situs UC News (lihat gambar di bawah). atau Anda juga bisa langsung menuju dashboard editor melalui tautan ini: http://wm.ucweb.com/dashboard/article/create
pilih tulis artikel untuk mulai menulis |
Ada 2 cara untuk menerbitkan tulisan Anda:
1) Klik “Simpan” untuk meninjau ulang, kemudian klik tombol “Terbitkan”
2) Klik tombol “Terbitkan” di bagian Drafts
Artikel Anda akan ditinjau ulang terlebih dahulu sebelum online. Peninjauan ulang akan dilakukan dalam waktu 48 jam oleh Manajer Operasi UC We-media.
Artikel Anda akan gagal terbit jika mengandung:
a. Kata-kata sensitif
b. Judul kurang dari 3 kata
c. Plagiarisme yang serius
d. Konten kekerasan
Pertanyaan Umum Tentang Menulis Artikel
Apa fungsi dari gambar sampul?
Gambar sampul akan muncul di layar berita pengguna bersama dengan judul. Ini akan membantu menjelaskan artikel Anda dan menarik orang untuk melihat.
Mengapa saya harus memilih kategori untuk artikel?
Kategori yang tepat dalam menggambarkan konten Anda akan memastikan artikel mendapatkan pembaca yang paling mungkin untuk menyukainya. Sehingga hal tersebut akan meningkatkan jumlah pengunjung Anda.
Bagaimana saya bisa menyimpan draft dan menyunting artikel di lain waktu?
Klik tombol “SIMPAN” di pojok atas untuk menyimpan artikel Anda sebagai draft. Dan Anda dapat memilih artikel di draft untuk disunting.
Bagaimana mengatur draft dan artikel saya?
Anda dapat mengatur artikel dengan modul “Daftar Artikel” sesuai dengan ilustrasi berikut.
Bagaimana saya bisa menghapus dan mengubah artikel yang telah saya tulis?
Begitu Anda menerbitkan artikel, Anda tidak dapat menghapus atau mengubahnya. UC News berencana untuk mendukung fitur ini di kemudian hari.
Apakah ada batasan jumlah kata atau panjang setiap tulisan?
Kamu menghormati kebebasan penulis untuk tidak membatasi panjang tulisan yang dibuat. Penulis dapat menulis sesuai dengan karakteristik mereka.
Program UC We-media mendukung format gambar apa saja?
Semua format gambar yang populer dapat dipakai di UC We-media, tidak terbatas pada JPEG, PNG, GIF, dan yang lainnya.
Permohonan Penarikan Pendapatan
Persyaratan:
a. Mencapai jumlah minimal penarikan.
b. Di dalam batas waktu permohonan.
Langkah-langkah:
1. Klik "LAPORAN"->"DATA PENDAPATAN"-> "TARIK"
2. Isi informasion pembayaran Anda.
Peraturan Konten:
Berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk mendapat persetujuan sebelum menjadi mitra?
Proses persetujuan akan selesai dalam satu minggu setelah Anda mengirimkan informasi yang diperlukan. UC News berharap mitranya dapat memberikan informasi yang lengkap dan benar untuk mempercepat proses persetujuan. UC News akan memberitahu Anda melalui email secepatnya setelah proses persetujuan diselesaikan.
Apakah saya perlu membayar untuk ini?
Tidak, Anda tidak perlu membayar apapun untuk mendaftar akun Program UC We-media, semuanya gratis.
Mengapa Kamu Harus Gabung Program ini?
Aktualisasi Diri
Jika kamu memiliki mimpi menjadi penulis populer, penulis lepas, atau figur pembentuk opini, jangan ragu untuk bergabung dengan UC News. UC News memberikan Anda kesempatan dan fasilitas untuk mengekspresikan diri dengan bebas. Gagasan-gagasan Anda sangat dihargai dan diapresiasi di UC We-media. Anda juga dapat meningkatkan pengalaman dan keterampilan menulis disini.
Perolehan Popularitas dan Kunjungan
Anda dan tulisan Anda dapat menjadi populer lewat UC We-media. Artikel Anda mungkin akan dibaca oleh jutaan pembaca setiap hari. Anda dapat meraih jumlah pembaca dan penggemar dalam jumlah yang besar disini.
Penghasilan
Anda bisa menjadikan ini sebuah pekerjaan yang menyenangkan! Anda bisa mendapatkan penghasilan dari pembagian keuntungan pemasangan iklan, kampanye dan bonus. Anda memiliki banyak kemungkinan untuk memperoleh uang di UC We-media.
Komunitas Sosial
Anda dapat menambah teman, berbagi informasi dan bertukar gagasan di komunitas UC We-media. Banyak selebriti dan KOL yang menjadi partner UC News. Anda akan mendapatkan pengalaman menyenangkan bekerja dengan mereka di platform UC News.
Daftarkan Dirimu Disini:
Program UC We-media: Daftar
0 Response to "Cara Daftar UC News dan Mendapatkan Dollar Updated!"
Post a Comment